Pendistribusian Perdana Vaksin Covid -19 Covovax Sebanyak 134.500 Dosis Untuk Provinsi Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara Sulawesi Selatan & Lampung

Pendistribusian Perdana Vaksin Covid -19 Covovax Sebanyak 134.500 Dosis Untuk Provinsi Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara Sulawesi Selatan & Lampung

Bekasi, 15 Desember 2021

Pada tanggal, 15 Desember 2021 telah diberangkatkan Vaksin Covid merk Covovax sebanyak 134.500 dosis dari Gudang pusat PT. Indofarma Global Medika Gandasari Cibitung Jawa Barat menuju provinsi Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara Sulawesi Selatan & Lampung.

Pengiriman ini bagian dari kebijakan pemerintah berdasarkan surat dari Kementrian Kesehatan Republik Indonesia Direktorat Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan No KN.01.01/6/5007-PK/2021 Tanggal 13 Desember 2021 dan merupakan bagian dari total 50.000.000 dosis yang nantinya akan di distribusikan ke 34 Provinsi dengan pola yang sama.

PT. Indofarma Global Medika adalah anak Perusahaan dari PT. Indofarma,Tbk yang berfokus dalam distribusi produk rantai dingin, kefarmasian dan alat kesehatan yang sepanjang tahun 2021 melaksanakan distribusi Vaksin Covid -19 secara nasional.

Penunjukan pekerjaan distribusi terhadap PT. Indofarma Global Medika ini didasari juga oleh kemampuan dan sarana yang baik dan memiliki sertifikat produk rantai dingin (CCP) & CDOB yang dikeluarkan BPOM untuk seluruh cabang yang tersebar di 29 wilayah dan secara khusus, telah lulus seleksi audit yang dilakukan oleh Holding Farmasi untuk mendistribusikan Vaksin Covid -19 Sinovax, di 9 (Sembilan) Provinsi dengan jumlah 1,298,080 Vial.


Beberapa keunggulan dalam proses distribusi yang telah dilakukan adalah penggunaan Cold Room serta Chiller dengan suhu 2-8 derajat celcius dan standarisasi kendaraan berpendingin khusus (Refrigerator suhu 2-8 derajat celcius), yang sudah terpasang sistem monitoring suhu berbasis IoT (Internet Of Things) berupa GP Tracing. Fitur ini memberikan keleluasaan dalam pengaturan pemantauan suhu dalam kendaraan dengan alert sesuai suhu yang ditetapkan pada seluruh kendaraan secara real time. Atas hal ini PT. Indofarma Global Medika mendapatkan penilaian yang baik dari UNICEF selama masa pengiriman Vaksin Covid-19 tahap pertama pada periode bulan Juli- Juli 2021.

Indofarma Global Medika

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are makes.